Personil Koramil 0321-06/TM Rohil Sosiallisasi Penerimaan Caba PK Gel II dan Cata PK Gel III Ta 2025 Kepada Siswa-siswi SMA

Personil Koramil 0321-06/Rohil Sosiallisasi Penerimaan Caba PK Gel II dan Cata PK Gel III Ta 2025 Kepada Siswa-siswi SMA

ILENE ROHIL, TANJUNG MEDAN-Koramil 06/TM Kodim 0321/Rohil Sertu Irfan Sipahutar beserta 4 orang Anggota melaksanakan kegiatan sosialisasi pendaftaran peneriamaan Caba PK Gel II dan Cata PK Gel III Ta 2025di SMA N 3 Pujud dan ditempat Keramaian.  

 

Dalam sosialisasi tersebut, Personil Koramil0321-06/TM Rohil Sertu Irfan Sipahutar menyampaikan informasi penting terkait persyaratan administrasi, tahapan seleksi, serta manfaat bergabung menjadi prajurit TNI AD. Ia menekankan bahwa rekrutmen TNI AD tidak dipungut biaya dan terbuka bagi seluruh putra-putri terbaik bangsa yang memenuhi syarat.

 

Melalui sosialisasi ini kami ingin memberikan pemahaman kepada para pelajar, bahwa mendaftar menjadi prajurit TNI AD adalah kesempatan mulia untuk mengabdi kepada bangsa dan negara,"kata Sertu Irfan Sipahutar.

 

Kegiatan berjalan dengan lancar, penuh antusiasme dari Anak SMA N 3 Pujud. Sertu Irfan Sipahutar berharap melalui sosialisasi ini, generasi muda khususnya di wilayah Kecamatan Tanjung medan semakin termotivasi untuk mengabdikan diri kepada bangsa dan negara melalui jalur TNI AD.

 

Saat di Konfirmasi kepada Dandim 0321/Rohil, Letkol Inf Diki Apriyadi S.Hub.Int, melalui Danramil 06/TM Kapten Inf M. Manurung. Membenarkan adanya kegiatan tersebut. Pada Senin (29/09/2025) Pagi.

 

Ditambah Danramil 0321-06/TM Rohil Menghimbau dan mengajak masyarakat serta generasi muda kususnya yang masih di bangku sekolah agar tergerak dan ada niat untuk mengikuti tes menjadi Anggota TNI khususnya TNI AD, Mumpung untuk saat ini rekrutmen TNI AD besar besaran tanpa di pungut biaya.***

(ST)